6 Penyebab Anak Susah Makan

Mengapa anak susah makan? Apakah anak anda susah makan? Jika anak anda susah makan, anda tidak sendiri karena banyak orangtua yang pernah mengalami hal tersebut. Memenuhi kebutuhan makanan secara cukup dan bergizi sangat penting untuk membantu pertumbuhan anak yang sehat. Anak yang susah makan dapat menyebabkan pertumbuhan anak lebih lambat dari teman seusianya. Oleh karena itu jika anak anda susah makan, anda harus mencari tahu apa penyebab anak susah makan sehingga memudahkan anda menentukan cara mengatasinya. Berikut beberapa penyebab umum anak susah makan.

1. Kebiasaan Makan Tidak Teratur
Kebiasaan makan teratur membantu tubuh mengatur “waktu Lapar”. Jika anak makan tidak teratur, ia cenderung tidak sensitif terhadap rasa lapar. Kebiasaan menunda makan atau melewatkan makan membuat anak tidak terlalu memikirkan kebutuhan perutnya terutama saat melakukan aktivitas yang menyenangkan misalnya bermain, membaca, atau menonton TV. Jika tidak ada yang mengingatkan, bisa jadi anak lupa untuk makan.

2. Menu Makanan yang Tidak Disukai
Anak-anak umumnya belum memiliki kesadaran tentang pentingnya makan makanan sehat yang cukup. Menu makanan yang membosankan atau tidak cocok dengan selera dapat membuat anak tidak memiliki selera makan.

3. Kebiasaan Jajan
Salah satu dampak buruk dari kebiasaan jajan yang berlebihan pada anak adalah anak menjadi susah makan di rumah. Jika anak sudah merasa kenyang dari jajan, ia mungkin tidak lagi merasa perlu untuk makan di rumah.

4. Banyak Mengkonsumsi Minuman Bergula
Anak-anak umumnya suka minuman manis seperti teh manis, sirup, es krim, jus, dsb. Gula yang terdapat dalam minuman manis, di dalam perut akan diubah menjadi glukosa yang membuat perut terasa tidak lapar. Hal ini menyebabkan nafsu makan berkurang.

5. Masalah Kesehatan
Masalah kesehatan tertentu seperti kekurangan vitamin B, gangguan pencernaan, sariawan, dan lain sebagainya dapat menyebabkan anak susah makan atau kehilangan selera akan.

6. Masalah Psikologis
Anak yang susah makan bisa jadi sedang mengalami masalah psikologis tertentu seperti marah, sedih, stress, dan lain sebagainya. Kadang-kadang anak sengaja tidak mau makan karena menunjukkan rasa kesal atau marah.