VistaBunda.Com Situs Informasi Untuk Bunda dan Keluarga Fri, 07 Oct 2016 08:58:35 +0000 en-US hourly 1 Bahaya Radang Sendi, Akibatkan Penyakit Kanker /kesehatan/bahaya-radang-sendi-akibatkan-penyakit-kanker/ Thu, 17 Sep 2015 22:29:58 +0000 /?p=1106 Share

Nyeri sendi

Radang sendi atau bahasa ilmiahnya Rheumatoid Arthritis memang cukup jarang terjadi di Indonesia. Tetapi bahaya radang sendi ini tidak boleh diabaikan begitu saja. Ini karena risiko penyakit yang ditandai dengan peradangan pada bagian persendian tersebut bakal meningkat seiring usia. Khususnya para wanita punya risiko lebih besar yakni 3 sampai 3 kali lipat.

Ya, jarang bukan berarti tidak mungkin terjadi, bukan? Untuk itu, tindakan preventif sedini mungkin mutlak diperlukan. Anda juga bisa menambahkan tindakan preventif tersebut dengan proteksi berupa jaminan kesehatan di masa mendatang, salah satunya tentu adalah jadi peserta program pemerintah yaitu BPJS. Sebagai informasi, BPJS meng-cover hampir seluruh penyakit dan tanpa perlu medical check-up.

Berita buruknya adalah bahaya radang sendi tidak hanya ‘sekadar’sampai pada penyakit radang sendi itu sendiri tetapi juga berakibat pada penyakit kanker. Ya, penyakit Rheumatoid Arthritis dikaitkan dengan beberapa penyakit kanker berikut ini:

Bahaya Radang Sendi
1. Kanker Kulit
Apa hubungannya radang sendi dan kanker kulit? Biasanya penderita radang sendi menggunakan inhibitor TNF untuk mengatasi penyakitnya tersebut. Tetapi inhibitor TNF sendiri malah memicu kanker kulit melanoma.

2. Kanker Paru-Paru
Risiko terkena kanker paru-paru menjadi lebih tinggi karena terdapat jaringan parut dan peradangan di paru-paru yang diakibatkan oleh radang sendi. Namun, mereka penderita radang sendi yang merokok semakin meningkatkan risiko tersebut jadi makin tinggi lagi.

3. Limfoma
Kanker getah bening terdiri dari dua tipe yakni Limfoma Hodgkin dan Limfoma Non-Hodgkin. Menurut sebuah studi yang dilakukan di Swedia di tahun 2003 lalu, mereka yang menderita radang sendi berpotensi menderita Limfoma Non-Hodgkin 2 sampai 3 kali lebih tinggi. Studi yang dilakukan di tahun 2006 menemukan bahwa mereka yang mengalami gejala radang sendiri paling parah punya risiko paling tinggi menderita Kanker Limfoma.

4. Myeloma
Multiple Myeloma merupakan bentuk kanker yang relatif jarang . Namun, mereka yang menderita penyakit radang sendi berpotensi lebih tinggi terkena kanker Myeloma. Ini karena pada radang sendi dapat menghasilkan antibodi yang berkaitan dengan kelebihan protein di dalam darah.

5. Leukimia
Penelitian yang dilakukan di Finlandia yang menyurvei sekitar 12.000 pria dan juga 35.000 wanita didapati bahwa pria yang menderita radang sendi berisiko lebih tinggi terkena penyakit leukimia. Sementara itu, perempuan dengan radang sendi tidak mengalami risiko signifikan.

Namun, ada sedikit ‘keuntungan’ bagi penderita radang sendiri. Ada dua tipe kanker yang akhirnya malah semakin diturunkan risikonya oleh karena menderita radang sendi. Yang pertama adalah kanker payudara dan kolorektal dimana mereka yang menderita radang sendi malah berisiko lebih kecil daripada mereka yang tidak terkena radang sendi. Ini karna pasien radang sendi sering mengonsumsi obat anti nyeri seperti ibuprofen, aspirin dan naproxen yang bermanfaat untuk mencegah terjadinya peradangan. Para pria dengan radang sendi juga mengalami risiko yang lebih kecil untuk mengembangkan penyakit kanker prostat karena penggunaan jangka panjang obat tersebut.

Oleh karena itu, mereka yang menderita radang sendi dianjurkan untuk menggunakan obat anti nyeri dan dirawat di rumah sakit, agar tingkat kematian semakin rendah. BPJS Kesehatan sendiri meng-cover beragam penyakit dan tidak melihat riwayat penyakit sebelumnya dari peserta. Oleh karena itu, memiliki asuransi mutlak diperlukan. Tidak hanya BPJS, Anda bisa menambah manfaat pula dengan mengambil asuransi kesehatan terbaik yang memang cocok dan sesuai kebutuhan.

]]>
Tips Menjaga Keharmonisan Rumah Tangga /keterampilan/tips-menjaga-keharmonisan-rumah-tangga/ Thu, 17 Sep 2015 22:18:44 +0000 /?p=1101 Share

Menjaga keharmonisan rumah tangga

Meskipun pada dasarnya setiap pasangan suami istri ingin memiliki keluarga yang harmonis, namun pada kenyataannya selalu ada tantangan yang dapat berpotensi mengganggu keutuhan rumah tangga. Banyak pasangan yang dapat menghadapi semua permasalahan tersebut dengan baik sehingga dapat menjalankan rumah tangga yang harmonis secara berkesinambungan. Tetapi ada juga pasangan yang rentan terhadap masalah keharmonisan rumah tangga. Bagi anda yang kesulitan dalam menjaga keharmonisan rumah tangga ada beberapa tips memelihara keharmonisan rumah tangga yang dapat menjadi pedoman bagi anda.

1. Saling Pengertian
Keharmonisan rumah tangga akan sulit dijaga jika tidak ada rasa saling pengertian. Suami dan istri harus saling dapat memahami satu sama lain. Saling pengertian akan menghindarkan pasangan suami istri melakukan hal-hal yang tidak disukai pasangan.

2. Jaga Komitmen
Menjaga komitmen untuk tetap bersama sangat penting dalam menjaga keharmonisan rumah tangga. Pasangan yang menikah telah memiliki komitmen untuk hidup bersama selamanya. Menjaga komitmen untuk tetap bersama berarti bersedia menghadapi berbagai permasalahan termasuk menerima kekurangan pasangan dan menyikapi berbagai perbedaan dengan sikap positif.

3. Bersikap Jujur
Tidak ada orang yang suka dibohongi. Bersikaplah jujur terhadap pasangan untuk menjaga rasa saling percaya. Saat anda ketahuan bohong dan tidak ada lagi rasa saling percaya, maka keharmonisan dalam rumah tangga akan terganggu.

4. Jaga Komunikasi
Jagalah komunikasi yang intens dengan pasangan. Hal ini bermanfaat menjaga kemesraan, mengurangi prasangka buruk, dan menjaga kedekatan psikologis. Sediakan waktu untuk mengobrol, bercengkrama, serta membahas hal-hal yang sepele dan menyenangkan. Hindari kebiasaan pergi tanpa pamit, pulang terlambat tanpa pemberitahuan, atau membuat keputusan penting tanpa membicarakannya dengan pasangan.

5. Saling Menguatkan
Idealnya pasangan suami istri merupakan satu kesatuan yang saling menguatkan. Harus ada kesadaran masing-masing pihak untuk membantu dan melengkapi kekurangan pasangan. Jauhkan pikiran untuk melemahkan posisi pasangan dengan harapan ia akan menuruti segala keinginan atau aturan yang anda buat. Komunikasi yang baik dan saling pengertian akan menghindarkan pasangan suami istri dari keinginan saling melemahkan.

6. Tunjukkan Rasa Cinta
Pertahankan kemesraan seperti masa-masa awal pernikahan. Selalu tunjukkan rasa cinta pada pasangan anda dengan mengatakan cinta, memberi hadiah, memberi kejutan, memberi pijatan, dan ungkapan mesra lainnya.

7. Miliki Rencana-Rencana Besar
Miliki rencana-rencana besar dalam rumah tangga anda seperti memiliki 3 anak, memiliki usaha keluarga, membangun rumah, dan lain sebagainya. Hal ini membantu pasangan suami istri untuk selalu fokus dalam mewujudkan rencana-rencana tersebut secara bersama-sama.

8. Ciptakan Hubungan Seksual yang Berkualitas
Keharmonisan sebuah rumah tangga seringkali dikonotasikan dengan hubungan seksual yang berkualitas. Jangan sungkan untuk membicarakan masalah seksual dengan pasangan anda agar tercipta hubungan seksual yang saling memberi kebahagiaan. Menjaga kesehatan, penampilan, stamina, dan gairah seksual sangat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas hubungan seksual suami istri.

9. Miliki Waktu Bersama yang Berkualitas
Melakukan aktivitas secara bersama-sama sangat penting untuk mendapatkan waktu bersama yang berkualitas. Miliki waktu bersama yang berkualitas untuk menjaga kedekatan psikologis dengan pasangan misalnya menonton bersama, makan di luar, piknik, berolahraga bersama, berkebun bersama, dan lain sebagainya.

10. Miliki Motivasi
Miliki motivasi untuk menjaga keharmonisan dalam rumah tangga. Anda akan memiliki ketulusan dalam membina rumah tangga yang harmonis jika anda memiliki motivasi dari diri sendiri. Pasangan anda mestinya sangat memahami cara berkomunikasi anda sehingga dapat membedakan apakah anda berbicara dan bertindak dengan tulus ataukah karena alasan lain.

]]>
Jaga Kesehatan Tulang dengan 3 Sahabat dan Jauhi 1 Musuh /kesehatan/jaga-kesehatan-tulang-dengan-3-sahabat-dan-jauhi-1-musuh/ Thu, 17 Sep 2015 13:37:02 +0000 /?p=1096 Share

Latihan dengan dumbbell

Tulang yang sehat tentu berpengaruh baik pula bagi tubuh. Ini karena tulang yang sehat menjadikan tubuh kita lebih bugar untuk melakukan berbagai aktivitas. Jadi, untuk beraktivitas secara normal tanpa keluhan, punya tulang yang kuat sangat dibutuhkan! Secara ringkas, terdapat 3 sahabat dan 1 musuh bagi kesehatan tulang kamu. Jadi, untuk jaga kesehatan tulang, kamu harus bersahabat dengan 3 hal ini dan jauhi 1 musuh yang akan kami beri tahu. Apa saja itu?

 

3 Sahabat untuk Jaga Kesehatan Tulang

Nah, untuk jaga kesehatan tulang, kamu harus semakin mempererat persahabatan dengan 3 hal berikut:

1. Kalsium

Sahabat pertama yang harus kamu akrabi adalah Kalsium! Sebelum memutuskan untuk mengonsumsi suplemen, ada baiknya untuk penuhi kebutuhan Kalsium. Kamu pasti sudah tidak asing lagi bahwa Kalsium adalah salah satu nutrisi paling penting untuk jaga kesehatan tulang kamu kan. Kebutuhan akan nutrisi ini adalah kira-kira 1.000 mg setiap harinya. Nah, konsumsi nutrisi ini juga mesti dibarengi dengan vitamin D. Ini karena vitamin D bermanfaat untuk bantu proses penyerapan nutrisi Kalsium.

Oiya, kamu bisa juga mengecek kepadatan tulang agar tahu seberapa banyak konsumsi Kalsium yang mesti kamu penuhi. Jangan lupa untuk punya asuransi kesehatan pula, jika bisa asuransi yang meng-cover biaya konsultasi dokter dan medical check-up.

2. Tali skipping

Alat ini cukup mudah ditemukan dan harganya juga murah.  Menurut Vonda Wright, MD, seorang spesialis tulang yang berasal dari Pittsburgh berujar bahwa lompat tali merupakan latihan fisik yang dapat menguatkan tulang. Namun latihan ini cocok bagi mereka yang punya bobot tubuh ideal atau di bwah rata-rata. Mereka yang punya bobot tubuh berlebih malah akan mengalami cedera lutut. Alasannya adalah ketika seseorang melakukan lompat tali maka mereka harus menanggung beban 4 kali lipat dari bobot tubuh mereka. Jadi, kalau kamu misalnya punya bobot 100 kg maka beban yang ditanggung adalah 400 kg. Wah, malah bikin sakit.

3. Dumbbell

Nah latihan ini bisa dilakukan siapa saja. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu jalan kaki ataupun naik tangga dengan variasi yakni sambil mengangkat dumbbell. Perlu diingat untuk pilih dumbbell sesuai dengan kekuatan masing-masing ya.

 

Musuh yang Bisa Rusak Kesehatan Tulang

Jika tadi kita sudah menyebutkan 3 sahabat kamu untuk jaga kesehatan tulang maka sekarang saatnya untuk tahu siapa musuh si tulang?

Minuman bersoda! Ya, khususnya para wanita, mereka yang mengonsumsi minuman bersoda berpotensi mengalami pengeroposan kepadatan tulang dengan risiko lebih tinggi. Jadi, kalau ingin ‘minum enak’, lebih baik pilih teh. Manfaat teh, menurut penelitian yang dilakukan oleh National Cheng Kung University Hospital yang berada di Taiwan, memiliki khasiat yang baik untuk tulang kita.

Ada satu hal lagi yang tidak boleh dilupakan, proteksi diri kamu untuk hadapi masa depan. Memang menjaga kesehatan tulang dengan cara-cara di atas dapat membuat kamu tetap bugar dan dapat beraktivitas normal. Tetapi, ingat, yang namanya penuaan tidak bisa dihindari. Salah satunya pengeroposan tulang, kamu tidak bisa hindari tetapi kamu bisa perlambat. Oleh karena itu, memiliki proteksi untuk masa depan tentu akan jauh lebih baik lagi. Salah satu proteksi masa depan yang bisa kamu ambil tak lain adalah asuransi kesehatan dan asuransi jenis lainnya yang sesuai kebutuhan kamu. Kamu bisa pula memadukan asuransi dari pihak swasta dengan ‘asuransi’ dari pemerintah yakni BPJS kesehatan. Dengan begitu, proteksi yang kamu dapat di kemudian hari, apalagi sakit, bisa double!

]]>
8 Cara Menjauhkan Pikiran Negatif /kepribadian/8-cara-menjauhkan-pikiran-negatif/ Thu, 16 Apr 2015 01:48:56 +0000 /?p=1090 Share

Cara menghilangkan pikiran negatif - VistaBundaDotCom Pikiran negatif cenderung merugikan karena membuat seseorang seringkali menunda atau menolak menghadapi tantangan. Padahal setiap orang yang ingin maju harus memiliki keberanian untuk menghadapi tantangan. Jika anda sering memiliki pikiran negatif, anda harus harus berupaya untuk belajar menghilangkannya. Ada banyak cara sederhana yang dapat anda lakukan untuk mulai menjauhkan diri dari pikiran negatif, antara lain sebagai berikut.

1. Belajar Bersyukur
Cobalah mensyukuri apa yang ada. Jangan terfokus pada apa yang tidak bisa anda miliki. Jauhkan diri dari sifat dan sikap panjang angan-angan yang cenderung membuat anda merasa kecewa terhadap apa yang anda miliki.

2. Tingkatkan Motivasi
Anda akan lebih mudah terbewa pikiran negatif jika anda kurang memiliki motivasi. Motivasi yang kuat membuat anda selalu memiliki semangat juang untuk bertahan pada jalan yang anda yakini akan membawa keberhasilan.

3. Hindari Sikap Terlalu Kaku
Orang yang bersikap terlalu kaku cenderung ingin mengatur dan menghakimi orang lain. Hindari sikap yang terlalu kaku dan bukalah diri untuk berdiskusi dan bertukar pendapat dengan orang lain.

4. Cari Ketenangan
Banyak orang dapat menghilangkan pikiran negatif dengan cara mengalihkan pikiran agar lebih tenang. Banyak cara yangdapat anda lakukan untuk mencari ketenangan hati seperti berdoa, bersilaturahmi, jalan-jalan, yoga, dan lain sebagainya.

5. Cari Teladan
Tidak ada salahnya meniru hal-hal positif yang dipraktekkan oleh orang lain. Banyak orang yang bisa menjadi teladan bagi anda. Anda dapat mempelajari bagaimana cara mereka menghadapi permasalahan dan mencapai keberhasilan di bidang tertentu.

6. Ketahui Ilmunya
Pikiran negatif seringkali berawal dari kurangnya pengetahuan. Kurangya pengetahuan atau pemahaman masalah dapat membuat anda overestimate terhadap permasalahan atau underestimate terhadap kemampuan anda.

7. JanganBerpikir bahwa Hanya Ada Hitam dan Putih
Jangan berpikir ekstrim. Orang yang berpikiran negatif seringkali berpikir bahwa hanya ada hitam dan putih. Hal ini menyebabkan seseorang enggan mencari jalan alternatif dalam menghadapi suatu permasalahan atau tantangan.

8. Jadilah Orang Berguna
Anda mungkin pernah dikecewakan oleh orang lain. Hindari niat untuk mengecewakan orang lain karena akan mengurangi arti hidup anda. Berbuatlah sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain.

 

]]>
Apa Manfaat Olahraga Renang bagi Kesehatan? /kesehatan/apa-manfaat-olahraga-renang-bagi-kesehatan/ Mon, 30 Mar 2015 03:06:57 +0000 /?p=1086 Share

Manfaat berenang - VistaBundaDotCom

Salah satu bentuk olahraga yang banyak dilakukan orang adalah renang. Renang merupakan salah satu bentuk olahraga terbaik karena melibatkan gerakan hampir semua anggota tubuh. Renang mudah dipelajari dan dilakukan bahkan oleh orang cacat sekalipun karena renang hanya membutuhkan kemampuan mengelola keseimbangan dalam mengambangkan diri di permukaan air. Renang juga tidak mengharuskan seseorang menggunakan tenaga yang besar. Ada banyak manfaat renang bagi kesehatan, berikut beberapa diantaranya.

Memperkuat Otot
Renang bermanfaat untuk memperkuat otot-otot tertentu. Renang baik untuk latihan kekuatan otot terutama otot lengan, kaki, dan perut.

Meningkatkan Fleksibilitas
Fleksibilitas tubuh atau kelenturan tubuh adalah kemampuan tubuh untuk memaksimalkan gerakan menjauhkan anggota tubuh misalnya jangkauan tangan atau kaki. Olahraga renang melatih lengan dan tungkai secara bersamaan sehingga dapat meningkatkan fleksibilitas tubuh.

Menjaga Kesehatan Sirkulasi dan Respirasi
Berenang secara teratur diketahui dapat meningkatkan kesehatan sistem sirkulasi (sistem peredaran darah) dan sistem respirasi (sistem pernapasan).

Mengendalikan Berat Badan
Jika anda ingin mengurangi berat badan atau mengendalikan berat badan, renang bisa menjadi olahraga yang dapat membantu anda. Renang membantu anda membakar lemak sehingga mengurangi cadangan lemak tubuh anda.

Memperkuat Ketahanan Fisik
Renang adalah latihan yang baik untuk memperkuat daya tahan fisik karena renang dapat meningkatkan kinerja jantung dan kapasitas paru-paru. Ketahanan fisik yang baik membuat seseorang mampu bekerja lebih lama dan tidak mudah capek.

Meningkatkan Mood
Renang adalah salah satu bentuk aktivitas yang dapat meningkatkan mood anda. Mood yang baik dapat mengurangi resiko stress dan meningkatkan semangat dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Rajin berolahraga renang dapat meningkatkan rasa percaya diri. Hal ini dikarenakan renang membantu meningkatkan kebugaran, memperbaiki postur tubuh, dan mengurangi stress.

]]>
8 Manfaat Minum Air Putih untuk Kesehatan /kesehatan/8-manfaat-minum-air-putih-untuk-kesehatan/ Mon, 09 Mar 2015 07:56:49 +0000 /?p=1076 Share

Manfaat minum air putih - VistaBundaDotCom
Minum air putih yang cukup sangat disarankan kepada setiap orang. Orang dewasa disarankan minum setidaknya 2 liter air sehari. Tubuh kita selalu mengeluarkan air melalui urin, keringat, pernapasan dan saat berbicara. Oleh karena itu mencukupi kebutuhan air minum sangat penting untuk mempertahakan kesehatan dan kebugaran tubuh. Apa manfaat air bagi tubuh kita? Ada banyak sekali manfaat air bagi tubuh kita, berikut beberapa diantaranya.

1. Melancarkan Pencernaan
Air adalah zat penting yang diperlukan dalam membantu proses pencernaan. Minum air putih setelah makan sangat baik untuk melancarkan pencernaan sehingga mengurangi resiko gangguan fungsi pencernaan. Menjaga kecukupan asupan air setiap hari membantu melancarkan buang air besar sehingga mengurangi resiko konstipasi.

2. Membuang Toksin dari dalam Tubuh
Minum cukup air setiap hari membantu anda membersihkan tubuh anda dari dalam. Salah satu peran penting air dalam tubuh adalah sebagai pelarut toksin dan bahan limbah metabolisma untuk selanjutnya dikeluarkan dari tubuh melalui urin.

3. Menjaga Kesehatan Ginjal
Banyak minum air putih bermanfaat meringankan fungsi ginjal dan meningkatkan volume air seni yang dikeluarkan tubuh. Jarang buang air kecil akan meningkatkan resiko pembentukan batu ginjal.

4. Menjaga Kehalusan Kulit
Kulit yang sehat dan halus membutuhkan hidrasi yang cukup agar terjaga kelembabannya. Memenuhi kebutuhan harian akan air minum membantu mencegah berbagai kondisi seperti kulit kering, kulit berkerut, kulit berbintik, dan eksim.

5. Memperbaiki Mood
Minum air putih diketahui bermanfaat memperbaiki mood. Minum air putih dapat membantu anda menenangkan perasaan yang cemas, gelisah, bahkan perasaan marah. Hal ini dikarenakan minum air putih dapat membuat anda lebih nyaman dan rileks.

6. Menjaga Fungsi Otot dan Sendi
Otot dan sendi akan berfungsi dengan optimal jika terhidrasi dengan cukup. Kurang minum air membuat tubuh menjadi lebih mudah lelah. Saat anda mendapatkan asupan air maka tubuh anda akan terasa lebih bugar.

7. Membantu Mengendalikan Berat Badan
Banyak minum air putih tidak dapat menurunkan berat badan tetapi bermanfaat membangun pola makan yang lebih sehat sehingga membantu mengendalikan berat badan. Minum air sebelum makan akan membuat anda merasa kenyang lebih cepat sehingga terhindar dari kebiasaan makan berlebihan. Banyak minum air juga membuat perut terasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi kebiasaan ngemil berlebihan. Banyak minum air putih juga dapat mengurangi keinginan untuk minum minuman manis yang berkalori tinggi.

8. Membuat Awet Muda
Sering minum air putih seringkali dikaitkan dengan perawatan tubuh agar awet muda. Sering minum air putih meningkatkan detoksifikasi tubuh, meningkatkan kesehatan kulit, dan mengurangi resiko stress.

 

]]>
Bagaimana Cara Memilih Laptop yang Tepat? (8 Tips) /belanja/bagaimana-cara-memilih-laptop-yang-tepat-8-tips/ Tue, 10 Feb 2015 02:02:34 +0000 /?p=1062 Share

Tips memilih laptop - VistaBundaDotComKomputer laptop kini sudah menjadi gadget yang sangat fungsional bagi banyak orang baik sebagai pelajar, karyawan, seniman, manager, dsb. Laptop memiliki banyak fungsi yang mendukung berbagai aktivitas seperti mengetik, menggambar, memutar lagu, menyimpan dan memindahkan data, dan lain sebagainya. Pendek kata dengan membawa sebuah laptop banyak banyak informasi penting yang dapat dibawa dan diolah setiap saat. Kedudukan sebuah laptop yang sangat personal ini membuat semua orang ingin memiliki laptop sendiri yang tepat dan handal. Ada beberapa hal yang sebaiknya anda pertimbangkan dalam memilih sebuah laptop yang sesuai untuk anda. Berikut beberapa tips memilih laptop yang cocok untuk anda.

1. Tentukan Anggaran
Laptop tersedia di pasaran dengan rentang harga yang sangat bervariasi. Harga sebuah laptop sangat dipengaruhi oleh spesifikasi teknis, kualitas, dan merk. Jika anda tidak menentukan anggaran untuk membeli sebuah laptop, anda mungkin terpancing untuk membeli laptop yang mahal karena cenderung memiliki banyak keunggulan yang sebenarnya tidak begitu diperlukan untuk mengerjakan tugas atau pekerjaan anda.

2. Tentukan Spesifikasi  Minimum
Lakukan inventarisasi kebutuhan minimum yang anda inginkan pada sebuah laptop antara lain tipe prosesor, memory, kecepatan, dan fasilitas lainnya. Hal ini akan membantu anda menyusun prioritas dalam membuat pilihan.

3. Sesuaikan Kebutuhan
Sesuaikan spesifikasi laptop yang akan anda beli dengan kebutuhan khususnya jika anda memiliki dana yang terbatas. Jika sebuah laptop hanya anda gunakan untuk menulis naskah, anda mungkin tidak memerlukan sound card dan graphic card dengan spesifikasi tinggi yang banyak digunakan untuk menampilkan suara dan gambar.

4. Ketahui Daya Tahan Baterai
Sebuah laptop dapat digunakan di mana saja karena memiliki baterai sendiri sehingga tidak tergantung tersedianya daya listrik dari jaringan listrik. Karena daya tahan baterai sebuah laptop terbatas, anda sebaiknya memilih laptop dengan baterai yang memiliki daya tahan lebih lama.

5. Pertimbangkan Merk yang Anda Sukai
Terdapat banyak sekali produk laptop yang beredar dipasaran baik dari produsen lokal maupun dari produsen internasional. Secara umum semakin tinggi kualitas produk suatu merk laptop maka akan semakin terkenal merk tersebut dan semakin tinggi harga jualnya. Pilihlah merk laptop yang anda suka tetapi tetap mengutamakan kebutuhan anda.

6. Cek Paket
Laptop dijual dalam satu paket standar terdiri dari satu unit laptop tanpa operating system disetai satu unit charger pengisi baterai. Beberapa produk dijual dalam paket plus dengan tambahan misalnya CD operating system, tas laptop, mouse, atau aksesoris lainnya.

7. Sempatkan Mencoba
Sediakan waktu untuk mencoba langsung beberapa laptop yang anda minati berdasarkan prioritas yang telah anda buat. Hal ini membantu anda memberi penilaian lebih objektif mengenai kenyamanan penggunaan laptop yang hendak anda beli. Mencoba secara langsung membantu anda menilai ketebalan, bobot, kenyamanan keyboard, ketajaman layar, dan faktor ergonomik lainnya.

8. Dapatkan Garansi Resmi
Pastikan anda mendapatkan garansi resmi dari pihak produsen dan bukan hanya garansi toko. Garansi resmi untuk masing-masing merk komputer mungkin berbeda-beda, namun secara umum semakin lama garansi resmi berlaku maka semakin tinggi tingkat keyakinan produsen bahwa produk mereka berkualitas dan semakin kecil resiko kerugian pengguna terhadap kerusakan.

]]>
10 Cara Agar Mendapatkan Rasa Bahagia /kepribadian/10-cara-agar-mendapatkan-rasa-bahagia/ Tue, 27 Jan 2015 01:25:12 +0000 /?p=1058 Share

Bagaimana mendapatkan kebahagiaan - VistaBundaDotCom
Pada hakekatnya setiap orang ingin menjalani hidup ini dengan kebahagiaan. Kita tentu menyadari sepenuhnya bahwa kebahagiaan tidak selalu menghampiri hidup kita setiap saat. Namun sebagian dari kebahagiaan hidup dapat kita raih dengan usaha tertentu. Bagaimana cara mendapatkan kebahagiaan? Berikut beberapa tips untuk mendapatkan rasa bahagia.

1. Ungkapkan Rasa Syukur
Apa yang anda miliki pada hakekatnya adalah karunia dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Seringlah mengungkapkan rasa syukur saat mendapatkan keberuntungan seperti mendapat rejeki, sembuh dari sakit, lulus dalam ujian, dan lain sebagainya.

2. Rasakan Kebahagiaan Orang Lain
Banyak orang yang sering merasa tidak bahagia saat melihat orang lain senang. Padahal tidak seharusnya hal ini terjadi. Jadilah orang yang senang melihat orang lain senang. Hal ini hanya bisa anda rasakan jika anda memiliki empati pada orang tersebut.

3. Jadilah Diri Sendiri
Dapatkan kebahagiaan dengan menjadi diri sendiri. Sebagian orang sangat terobsesi dengan kelebihan orang lain. Padahal setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Anda tidak akan bisa menjadi persis seperti orang lain. Berbanggalah dengan apa yang anda miliki dan apa yang anda perbuat. Bila perlu jadikan diri anda sebagai teladan yang layak dicontoh orang lain.

4. Bersikap Optimis
Bersikap optimis membuat seseorang lebih bersemangat menjalani hidup. Orang-orang optimis membayangkan hal-hal yang menyenangkan yang akan segera ia raih. Orang-orang yang pesimis membayangkan hal-hal yang tidak menyenangkan akan segera ia alami.

5. Perjuangkan Kesejahteraan
Perjuangkan hidup anda dengan bekerja agar dapat hidup makmur dan sejahtera. Pada umumnya orang akan merasa bahagia jika ia mendapatkan kesejahteraan lahiriah. Sebaliknya banyak orang yang tidak bahagia dan bahkan sengsara karena tidak bisa memenuhi kebutuhan hidup sesuai dengan yang diharapkannya.

6.Selesaikan Masalah Anda
Tidak ada orang yang tidak memiliki masalah. Satu masalah saja sudah bisa membuat anda pusing dan tidak tenang, apalagi jika anda menghadapi beberapa masalah sekaligus. Upayakan untuk menyelesaikan satu-persatu masalah anda, agar pikiran anda tenang.

7. Jaga Kesehatan
Kebahagiaan anda dapat dipengaruhi oleh kesehatan fisik anda. Penyakit kulit sederhana seperti panu atau jerawat dapat membuat seseorang merasa sangat tidak nyaman dan kurang percaya diri. Gangguan kesehatan umum seperti sakit kepala atau demam sudah dapat membuat anda menderita selama beberapa hari.

8. Ciptakan Hubungan yang Hangat dengan Orang Sekitar
Orang-orang di sekitar anda adalah orang-orang yang paling berpotensi mempengaruhi hidup anda sehingga membuat anda senantiasa bahagia. Orang-orang terdekat adalah mereka yang dengan tulus ikhlas berinteraksi dengan anda misalnya dalam memberikan kasih sayang, perhatian, bantuan, hiburan, motivasi, dan lain sebagainya.

9. Perluas Pergaulan
Banyak bergaul cenderung membuat orang memiliki banyak aktivitas kolektif. Ada lebih banyak ide dan kesempatan untuk terlibat dalam aktivitas yang menyenangkan atau membahagiakan batin seperti piknik, chatting, bakti sosial, kerja bakti, berolahraga, arisan, ibadah bersama, dan lain sebagainya. Memiliki pergaulan yang luas juga membuka diri anda untuk mendapatkan bantuan saat anda memerlukan.

10. Fokuskan Pikiran pada Hal-Hal Positif
Saat terdesak adalakanya seseorang memilih cara yang tidak benar untuk mencapai tujuannya. Hindari berpikir melakukan cara-cara yang melawan norma kehidupan karena akan menyebabkan hati tidak tenteram.

]]>
Manfaat Makan labu bagi Kesehatan /kesehatan/manfaat-makan-labu-bagi-kesehatan/ Tue, 09 Dec 2014 02:35:59 +0000 /?p=1050 Share

Manfaat makan labu - OlvistaDotComBuah labu adalah jenis bahan makanan yang populer di seluruh dunia. Di Indonesia, labu lebih sering digunakan sebagai bahan makanan untuk membuat jenis makanan tradisional tertentu seperti kolak dan kue. Seiring dengan semakin banyak orang mengenal masakan asing yang menggunakan bahan labu, buah ini mulai banyak digemari oleh masyarakat untuk membuat makanan kontemporer seperti es krim, bolu, dessert, soup, pie, pancake, dsb . Buah labu yang memilik daging berwana kuning atau jingga diketahui kaya akan nutrisi bagi kesehatan. Beberapa manfaat makan buah labu antara lain sebagai berikut.

Menjaga Kesehatan Mata
Vitamin A adalah nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan mata dari berbagai gangguan kesehatan mata. Kekurangan vitamin A dapat menyebabkan gangguan pengelihatan. Buah labu merupakan salah satu sumber vitamin A yang istimewa.

Membantu Metabolisma
Kelompok vitamin B yang disebut vitamin B kompleks sangat bermanfaat bagi kesehatan terutama dalam membantu metabolisma tubuh. Buah labu mengandung sejumlah vitamin dari kelompok vitamin B kompleks yaitu vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B5, dan vitamin B6.

Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Sering makan buah labu dapat membantu meningkatkan asupan harian akan vitamin C karena buah labu banyak mengandung vitamin C yang berkhasiat membantu memperkuat daya tahan tubuh terhadap penyakit.

Menjaga Kesehatan Kulit
Labu adalah salah satu bahan makanan yang menyediakan vitamin E yang dapat menambah asupan harian vitamin E. Vitamin E dikenal memiliki khasiat menjaga kesehatan dan kehalusan kulit.

Menjaga Fungsi Kelenjar Tiroid
Kekurangan asupan mineral tembaga dalam tubuh dapat mengurangi fungsi kelenjar tiroid dalam menghasilkan hormon tiroksin. Buah labu dikenal sebagai salah satu bahan makanan yang banyak mengandung mineral tembaga yang diperlukan dalam menjaga fungsi kelenjar tiroid.

Mengurangi Resiko Anemia
Buah labu adalah salah satu bahan makanan yang banyak mengandung zat besi. Zat besi sangat diperlukan oleh tubuh kita terutama untuk memproduksi sel darah merah. Kekurangan zat besi dalam tubuh dapat menyebabkan anemia (kurang darah).

Mengurangi Resiko Tekanan Darah Tinggi
Tekanan darah tinggi dapat disebabkan karena terlalu banyak asupan sodium. Makan buah labu dapat mengurangi resiko tekanan darah tinggi karena buah labu banyak mengandung potassium yang dapat mencegah efek kenaikan tekanan darah karena kelebihan sodium dalam tubuh.

]]>
Cara Aman Berbelanja Secara Online /belanja/cara-aman-berbelanja-secara-online/ Mon, 10 Nov 2014 03:56:33 +0000 /?p=1043 Share

Tips aman belanja secara online - VistaBundaDotComAnda suka berbelanja secara online? Hati-hatilah karena kasus kejahatan dengan modus toko online palsu sering terjadi. Pelaku kejahatan menyediakan situs toko online palsu dan memajang banyak barang dagangan yang dapat anda beli. Namun begitu anda mentransfer sejumlah uang sesuai harga barang, pelaku tidak pernah mengirimkan barang yang anda pesan atau barang yang anda terima adalah barang palsu atau barang bekas karena pada dasarnya mereka memiliki modus menipu. Selain dari kasus penipuan, pembeli online juga sering kecewa setelah melakukan transaksi karena barang yang dibeli tidak sesuai atau harga yang dibayar terlalu mahal. Berikut ada beberapa tips berbelanja secara online secara aman agar terhindar dari penipuan atau kerugian.

1. Gunakan Komputer atau Smartphone Sendiri
Pakailah komputer pribadi atau smartphone anda sendiri saat melakukan pembelian barang dan melakukan pembayaran online. Hindari menggunakan komputer umum di sekolah, di perpustakan, di kantor, atau di warnet. Anda harus merahasiakan data pribadi dan data kartu kredit anda agar tidak direkam oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

2. Lakukan Transaksi Sendiri
Hindari melakukan transaksi atas nama anda dengan meminta bantuan orang lain untuk melakukannya. Pembeli yang akan memesan barang harus membuat akun pribadi yang berisi data-data pribadi. Jika orang lain dapat mengakses data pribadi anda, ia mungkin dapat menggunakannya untuk kepentingan pribadinya. Jangan sekali-kali meminta bantuan orang lain melakukan pembayaran online mengunakan kartu kredit anda.

3. Pilih Situs Toko Online yang Terpercaya
Pilihlah toko online yang dapat dipercaya karena telah memiliki reputasi. Situs toko online dengan ekistensi co.id adalah milik perusahaan yang telah memiliki badan hukum. Situs toko online yang dapat dipercaya memiliki alamat jelas, nomor telepon tetap (bukan nomor handphone), dan sudah lama online. Anda dapat mencari info dari teman atau dari review konsumen di media sosial mengenai pengalaman belanja mereka di toko online tertentu.

4. Teliti Syarat dan Ketentuan
Pembeli online umumnya tidak memiliki waktu untuk berinteraksi dengan penjual atau costumer service toko online. Oleh karena itu bacalah secara seksama syarat dan ketentuan yang berlaku misalnya mengenai pembatalan, penukaran barang, jaminan kehilangan saat pengiriman, dsb.

5. Cek Kelengkapan Paket Barang
Patikan anda mengetahui detil paket barang yang anda beli. Beberapa barang tidak dijual dengan paket lengkap melainkan dijual secara terpisah misalnya sebuah PC tablet tidak dijual tanpa memory card dan tanpa kartu perdana seluler sehingga anda harus melengkapinya dengan membeli item tersebut secara terpisah.

6. Perhatikan Biaya-Biaya Lain
Pembeli yang berbelanja di toko online seringkali harus membayar lebih dari harga yang tercantum di halaman toko online. Perhatikan kemungkinan anda harus mengeluarkan biaya lain misalnya untuk ongkos kirim, pengepakan, pemasangan, pajak, dan lain sebagainya.

7. Pertimbangkan Opsi Pembayaran yang Lebih Aman
Jika anda ragu atau tidak percaya pada toko online atau penjual perorangan yang memasang iklan di internet, anda dapat memilih opsi pembayaran yang lebih aman misalnya dengan menggunakan agen rekening bersama atau pembayaran ditempat (cash on delivery).

]]>