Tips Membuat Jus yang Lebih Menyehatkan

Tips Memaksimalkan Manfaat Minum Jus
Kebiasaan minum jus dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Kalau anda tidak suka makan dengan sayur, anda mungkin bisa mendapatkan manfaat sayur dengan minum jus sayuran. Untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang optimal dari jus, anda harus memperhatikan bagaimana cara membuat jus yang lebih sehat. Berikut tips membuat jus yang lebih sehat.

  • Perhatikan kebersihan bahan jus berupa sayur atau buah
  • Perhatikan kesegaran sayur atau buah
  • Buat jus berdasarkan kebutuhan nutrisi. Jika anda kurang asupan vitamin C, maka buatlah jus dari buah/sayur yang kaya vitamin C.
  • Jika anda punya masalah kesehatan, buah atau sayur tertentu mungkin harus dihindari
  • Minum jus untuk penyembuhan misalnya jus yang kaya zat besi untuk penderita anemia
  • Cara membuat jus dapat mempengaruhi kandungan gizi jus tsb.  Jus jeruk lebih baik dibuat dengan memeras jeruk secara manual dan dibuang bijinya
  • Modifikasi jus populer atau jus kesukaan anda dengan cara yang lebih sehat. Misalnya susu kental manis diganti susu kedelai, gula pasir diganti madu atau gula batu
  • Kreatiflah dalam membuat jus. Jika anda disarankan harus banyak minum jus sayuran tertentu tetapi anda tidak suka rasanya. Anda mungkin hanya perlu menambahkan sedikit madu atau perasan jeruk untuk membuatnya lebih nikmat.